Sepuluh Tahun ke Depan, Kendaraan BBG Jadi Raja Jalanan

»,,, || Leave a comments

Sepuluh Tahun ke Depan, Kendaraan BBG Jadi Raja Jalanan

Konsultan pemerintah AS, Navigant, mengatakan sepuluh tahun ke depan, kendaraan berbahan bakar gas (BBG) bakal menjadi raja jalanan. Andai dihitung dari sekarang, pada jangka tersebut, jumlah kendaraan BBG bakal lipat dua. Angkanya mencapai 39,8 juta kendaraan di seluruh dunia.

Menurut warta Harian Houston Chronicle pada Jumat (28/2/2014), riset Navigant itu berangkat dari pertumbuhan kendaraan BBG di China dan negara-negara Eropa Barat. "Pertumbuhan di kedua wilayah itu bakal melebihi kawasan Amerika Utara,'kata pernyataan Navigant.

Dalam hitungan Navigant, sampai dengan 2023, ada 138.177 kendaraan ringan BBG bakal terjual di Amerika Utara. Padahal, pada masa sama, kendaraan macam itu di pasar Asia Pasifik sudah terserap konsumen hingga 1,9 juta unit.

Sementara dari segi infrastruktur, pada 2023, kawasan Amerika Utara akan dipenuhi oleh stasiun pompa BBG berikut pendukungnya. "BBG akan menjadi bahan bakar mobil dan truk ringan,"kata Navigant.

Catatan termutakhir Navigant menunjukkan sampai dengan akhir 2011, di seluruh dunia ada 14,8 juta kendaraan BBG. Dari jumlah itu, 2,86 juta unit ada di Iran.

Kemudian, masih dari jumlah 14,8 juta unit tadi, pasar Asia Pasifik sampai dengan akhir 2011 sudah menyerap 6,8 juta kendaraan BBG. Menyusul di belakang Asia Pasifik adalah Amerika Latin dengan 4,2 juta kendaraan BBG.
$[ 0 comments Untuk Artikel Sepuluh Tahun ke Depan, Kendaraan BBG Jadi Raja Jalanan]$

Post a Comment

 
|January»|»February»|»March»|»April»|»May»|»June»|»July»|»August»|»September»|»October»|»November»|»December|